aku, bintang, dan sekitarku...

Friday, October 14, 2011

-.-"

kenapa banyak hal terasa menyebalkan akhir-akhir ini?

orang-orang  terus membunyikan klakson dalam kemacetan, polisi terus melakukan razia di akhir pekan, pejalan kaki tetap menyebrang jalan saat lampu telah berubah hijau, lubang-lubang dijalan semakin membesar tergerus air hujan, dan gundukan tanah yang melintang di jalan semakin dekat jaraknya.



kenapa banyak hal terasa menjengkelkan akhir-akhir ini?

ketika mendengar berita di radio, lagi-lagi ada seorang pekerja wanita di arab saudi akan dihukum pancung, setelah beberapa minggu yang lalu pekerja wanita indonesia lainnya dihukum gantung dan dipertontonkan diatas helikopter. sementara pemerintah hanya bisa mengirim surat permohonan banding dan meminta keajaiban doa dari masyarakat.

ketika melihat para pengemis semakin banyak dijalan, dan mengekspolitasi anak-anak mereka sebagai alat pencari uang. disaat yang sama banyak pegawai pemerintah berbelanja di mall saat jam kantor, dengan alasan tidak ada pekerjaan.

ketika melihat rombongan sepeda motor terus memukul-mukulkan bendera, tanda tidak ingin disalip pengemudi dibelakangnya.

ketika melihat orang-orang terus mencicipi  buah anggur segar, padahal terdapat tulisan "dilarang mencoba" dengan huruf yang sangat besar di depannya.


dan kenapa disaat semua hal-hal yang menjengkelkan itu terjadi
aku bahkan tidak bisa memfokuskan fikiran ku,
aku hanya bisa diam berpangku tangan, dan menjadi bagian dari semua kekacauan itu

2 comments:

  1. Don't know whats wrong with today's world. Every things seem crazy and everyones gonna mad. Don't know how things will work. But have to give a try and struggle so as to make a better change. It will take time but for sure we can change a lot. Together we can so lets strive for a better world.

    ReplyDelete